Keramik DInding Sanur
September 13, 2018 News No Comments

Musim hujan memang belum tiba, namun ada baiknya Anda mulai bersiap untuk memperhatikan 3 hal penting ini sebelum terjadi kebocoran yang akan lebih merusak rumah. Idealnya, Anda harus mengecek atap rumah dan plafon secara berkala. Apalagi bila atap rumah Anda masih memakai genting bata yang rentan pecah.

Atap rumah dan plafon jadi perlindungan pertama Anda karena permasalahan yang paling sering muncul saat musim hujan adalah kebocoran. Selain saat musim hujan, atap rumah dan plafon memang harus dicek secara rutin agar tidak menjadi jalan masuk tikus dan jadi tempat bersarang hama.

Dinding juga termasuk dalam bagian rumah yang penting diperhatikan. Ini berkaitan dengan bocornya atap rumah. Ketika atap rumah bocor, kadang air mengalir melewati dinding. Ini akan membuat tampilan dinding menjadi jelek. Tidak sedikit juga dinding menjadi lembap dan akhirnya ditumbuhi jamur.

Mungkin, bagi sebagian orang, lantai tidak “terlalu penting”. Namun, dalam beberapa kasus, ada lantai yang retak, pecah, menggelembung, bahkan “meledak”.  Ya, hal tersebut bisa saja terjadi karena beberapa hal diantaranya semen sebagai perekat keramik tidak diaplikasikan dengan baik, pada bagian bawah keramik tersebut kondisinya terlalu basah, lembap serta berjamur, dan lantai keramik tersebut pernah terkena banjir, dan mengakibatkan tanah dan lapisan semen di bawahnya menjadi turun.

Tidak hanya itu, pemuaian karena cuaca yang tidak menentu pun bisa menjadi penyebab. Lakukan pengecekan pada lantai. Caranya mudah, cukup ketok lantai. Apabila terdapat rongga, lantai akan “berbunyi”. Itu adalah tanda untuk memperbaiki lantai.

Written by admin