June 28, 2016 News No Comments

Selain bersih dan harum, tampilan yang cantik dari kamar mandi juga menjadi harapan semua orang. Pasalnya, hal ini membuat seseorang merasa nyaman untuk melakukan aktivitas pembersihan tubuh ini.

Namun, sebagian orang berpendapat untuk mendapatkan tampilan yang cantik dari sebuah ruang, memerlukan uang yang banyak untuk mendekornya di beberapa sisi.

Padahal tak perlu ribet dan dana mahal untuk membuat desain kamar mandi menjadi ciamik. Hanya dengan menempatkan benda/aksesoris sesuai tempatnya, maka kamar mandi anada akan lebih cantik.

Tempat Handuk

Selain untuk membersihkan badan, handuk bersih juga bisa digunakan untuk menonjolkan tampilan kamar mandi Anda. Rak menggantung sebagai tempat handuk yang diletakkan di sudut menambah kesempurnaan ruang, apalagi dengan adanya keranjang kecil dengan handuk yang digulung.

8

Untuk menambah semarak kamar mandi, Anda bisa selaraskan antara warna handuk dengan tanaman anggrek yang diletakkan berdampingan. Sentuhan cantik dari warna mereka pun akan terpancar di ruangan dengan warna netral.

Penyimpanan perlengkapan mandi

Media penyimpanan yang terbuat dari logam berwarna putih sangat bagus sebagai tempat sabun mandi Anda. Adanya penyimpanan ini mampu mengubah kamar mandi biasa menjadi sepotong fitur yang menarik di sebuah ruang. Buat semakin cantik dengan mengisinya berbagai alat mandi dengan skema warna yang sama.

 

Aksesori penuh warna

Ketika memilih perlengkapan mandi, berpikirlah mengenai warna kemasannya. Pasalnya, warna dari produk kemasan perlengkapan mandi sama pentingnya dengan aksesori lainnya. Merujuk pada foto, dapat dilihat warna yang senada antar kemasan produk dapat mempercantik kamar mandi. Tips tambahan, Anda bisa gunakan botol kaca yang isi dengan bubble bath untuk menambah cantik tampilan ruang.

Desain Keramik Minimalis 10

Lilin untuk tampilan sempurna

Sisi sempit dekat jendela adalah tempat yang ideal untuk menampilkan aksesoris cantik di kamar mandi. Beberapa tempat lilin berbentuk gelas kaca dan perak yang ditempatkan bersama-sama, dapat menciptakan suasana yang sempurna ketika lilin dinyalakan. Jika kamar mandi Anda berwarna terang atau kuat, pilih aksesoris warna netral untuk menjaga tampilan yang seimbang.

Bunga segar

Menempatkan bunga di kamar mandi mungkin sudah umum. Tetapi, dengan susunan bunga yang manis akan membawa nuansa natural sekaligus perasaan elegan untuk menenangkan perasaan hati Anda. Poin penting, tempatkan bunga ke dalam vas dengan warna yang cocok dengan warna kamar mandi yang Anda terapkan.

Yuk, semarakan kamar mandi Anda dengan aksesoris yang murah dan mudah ini. Selamat mencoba.

sumber : ideonline.co.id

 

Written by admin